Monday, 20 February 2017

Cara Mengatur Margin di Office Word

Mengatur margin di office word. ternyata untuk kalangan sekolah SMA kebawah masih saja ada yang belum tau dan belum bisa mengatur margin di office word. Dan bagi yang belum tau dan belum bisa, silahkan pelajari  tutorial ini dengan benar. Dan bagi yang sudah tau dan bisa, silahkan di Skip tutorial ini.  Ok.! mari kita mulai tutorial ini.
Pertama-tama, kita buka office wordnya, dan bagi yang belum tahu tentang office word, silahkan klik DISINI.
baik. Apabila office wordnya telah terbuka, kalian bisa melihat menu toolbar tepatnya diatas, disitu ada Home, Insert, Page Layout, References, Mailings, Review dan View. Dan silahkan pilih Page Layout
Dan setelah kalian klik menu toolbar Page layout, lalu kalian klik Margins dan pilih Custom Margins seperti gambar dibawah ini

Setelah kalian mengklik Custom Margins, Nanti akan muncul box notifikasi untuk pengaturan Margins nya. untuk lebih jelasnya silahkan lihat gambar dibawah ini.
Untuk pengaturan Margins standardnya adalah 2,54 cm. dan itu bisa kalian rubah tergantung kebutuhan tugasnya masing-masing. dan uttuk keterangannya adalah sebagai berikut:
Top adalah untuk margins bagian Atas
Bottom adalah untuk margins bagian Bawah
Left adalah untuk margins bagian Kiri
Right adalah untuk margins bagian Kanan
dan setelah kalian ubah angka-angka margins nya kalian klik OK dan selesai. Margins nya sudah berubah. Sekian untuk tutorial cara merubah Margins di office word.

0 comments

Post a Comment